Samsung Akan Pasarkan Galaxy S4 dalam Dua Model

Samsung Akan Pasarkan Galaxy S4 dalam Dua Model - Samsung menyiapkan dua model Galaxy S4 dengan prosesor berbeda untuk dipasarkan ke seluruh dunia mulai April 2013. Benarkah?


Selain menggunakan prosesor Exynos 5 Octa (dengan kode GT-I9500), Samsung ternyata juga menyiapkan handset Galaxy S4 dengan memakai prosesor Snapdragon 600 (dengan kode GT-I9505) untuk beberapa negara yang telah mendukung konektivitas 4G LTE.

Baru-baru ini, SamMobilemerilis daftar negara mana saja yang akan menerima dua model dari Galaxy S4 ini. Dalam daftar tersebut terlihat ada negara yang menerima salah satu dari model ini, namun ada juga negara yang menerima kedua model di pasaran nantinya.

Adapun sejumlah negara yang akan menerima model Galaxy S4 dengan prosesor Exynos 5 Octa adalah Rusia, Ukraina, Afganistan, Aljazair, Mesir, Kenya, Libya, Maroko, Nigeria, Banglades, China, India, Indonesia, Iran, Irak, Kazakhstan, Nepal, Pakistan, Sri Lanka, Taiwan, Thailand, Turki, Uzbekistan, Vietnam dan Rumania.

Sementara sejumlah negara yang menerima model Galaxy S4 dengan prosesor Snapdragon 600 adalah Austria, Latvia, Lithuania, Estonia, Belgia, Bosnia, Herzegovina, Bulgaria, Siprus, Republik Ceko, Yunani, Luxemburg, Macedonia, Denmark, Finlandia, Islandia, Norwegia, Swedia, Polandia, Portugal, Slovakia, Slovania, Spanyol, Swiss, Belanda, Singapura dan Australia.

Sedangkan yang menerima kedua model Galaxy S4 sekaligus adalah Italia, Prancis, Emirat Arab, Saudi Arabia, Jerman, Korea Selatan, Filipina, Polandia, Malaysia, Hong Kong dan Inggris Raya.

Artikel Terkait Samsung