Grand Memo, Phablet "High End" dari ZTE

ZTE meluncurkan phablet (smartphone tablet) high end Grand Memo di tengah acara Mobile World Congress di Barcelona, Spanyol, Senin (25/2/2013). 

Phablet baru ini menjanjikan berbagai keunggulan. Di dalamnya dibenamkan prosesor terbaru dari Qualcomm, Snapdragon 800. Dengan prosesor ini urusan multimedia tidak akan jadi persoalan. ZTE juga menggandeng Dolby Stereo untuk memberi kualitas musikal yang serius..

“Kami berusaha sungguh-sungguh untuk membuat sebuah perangkat yang menyenangkan untuk digunakan di rumah dan juga praktis untuk digunakan di kantor. Grand Memo adalah perangkat yang sempurna untuk menikmati video, game, musik, e-mail,”  ujar EVP and Head of the Mobile Devices Division ZTE He Shiyou saat memperkenalkan phablet ini di hadapan ratusan wartawan di arena WMC, Barcelona, Spanyol, Senin (25/2/2013).

Berjalan di atas sistem operasi Android 4.1.2 (Jelly Bean), phablet ini memiliki UI (user interface) yang khas yang disebut Mifavor. Grand Memo memiliki bodi yang tipis dengan ketebalan 8,5 mm, mudah untuk diselipkan di kantong celana belakang. Kamera yang dibenamkan cukup mumpuni untuk sebuah phablet, 13 megapiksel. ZTE Grand Memo (Foto: Heru Margianto/Kompas.com)
Kamera yang dibenamkan cukup mumpuni untuk sebuah phablet, 13 megapiksel.


Heru Margianto/Kompas.com ZTE Grand Memo


Dengan panjang 159,9 mm dan lebar 82,6 mm bodinya cukup bongsor dalam genggaman tangan. Namun, Shiyou meyakinkan, keypad phablet ini didesain frendly untuk satu tangan. Artinya, meski badannya bongsor, pengguna dapat dengan mudah menjangkau jajaran panel QWERTY dengan hanya satu tangan pada layar yang disebut Shiyou sangat sensitif. Lebar layarnya 5,7 inci dengan resolusi 720×1280 TFT.

Artikel Terkait gadget